Ilmu Dunia dan Akhirat Blog's. Mencari, Memahami dan Menyimpulkan. Ilmu Dunia dan Akhirat.

Tips Untuk Awet Muda



Assalamu’alaikum...

 Sebuah artikel menarik tentang tips agar kita tetap awet muda. Bukankah awet muda itu idaman wanita dan pria?? Apa kalian mau emank umur 15 tapi wajah dan tenaga kaya umur 60an??hahaha enggak bukan???Ternyata awet muda itu mudah asal kita mau sedikit disiplin dan memperhatikan tubuh sendiri. Ingat kawan.. Tips Untuk Awet Muda ini akan bekerja jika anda bisa disiplin dalam menjalankannya.
Tips Untuk Awet Muda  ini semoga bisa membantu antum sebagai bahan referensi agar wajah dan tenaga tersara muda dan segar bugar. hahaha
Berikut  tips bagi anda yang ingin tetap awet muda :

1. Detoks

Detoks, apa  itu??? Detoksifikasi adalah pengeluaran racun tubuh secara teratur. Ibadah puasa jika dijalankan dengan benar, sebenarnya juga merupakan proses detoksifikasi. Bahkan pembersihan yang terjadi tidak hanya bersifat lahir tapi juga batin. Tentunya tak perlu langsung melakukan detoks selama 2 minggu. Untuk permulaan, Anda bisa mencobanya selama 2-3 hari dulu, ketika week end. Namun, jika sudah biasa melakukan langsung aja 2 minggu gpp, hehehe bukankah ini juga untuk kepentingan kita sendiri?

2. Tidur Nyenyak dan cukup
Tidur yang nyenyak itu menyehatkan, di samping menyegarkan tubuh dan jiwa. Orang yang kurang tidur cenderung melemah daya tahan tubuhnya dan mudah terkena penyakit. Gangguan tidur bisa mengganggu konsentrasi, daya ingat, dan kreativitas.

Sementara kelelahan yang timbul akibat tidak cukup tidur bisa menimbulkan iritasi dan ketidakseimbangan emosi, Juga berhubungan dengan banyaknya kasus kecelakaan. Tidur yang nyenyak sangat penting untuk penampilan yang awet muda. Sebab selama tidur, tubuh akan mengeluarkan hormon pertumbuhan yang berfungsi memperbaiki dan memperbaharui jaringan serta sel-sel tubuh, termasuk kulit. Dengan begitu terjadi peremajaan pada sel-sel tubuh, kulit dan jaringan.

Tetapi perlu diingat!! Tidur lama belum tentu nyenyak!!! Jadi, jangan karena ingin nyenyak  kita bisa tidur seharian! Hal itu malah membuat cepet keriput. Kenapa?? Karena menjadi lemasnya saraf-saraf yang seharusnya untuk bekerja jadi di istirahatkan oleh kira karena kita tertidur.

3. Olahraga
Jika Anda belum terbiasa berolahraga, mulailah dari sekarang. Menurut Miriam E, Nelson PH.D, penulis buku Strong Women Stay Young yang memang meneliti pengaruh olahraga dan gizi pada tulang wanita di Tufts University School of Nutrition, Amerika. wanita umumnya mulai menyusut kepadatan tulang dan ototnya sekitar 40 tahun. Sebagian penyebabnya adalah karena kurang berolahraga. Tulang dan otot yang tidak dilatih memang mudah mengalami penyusutan.  Bahkan otak kita juga kayak gitu. Tanpa kita tambahi dengan olah raga maka bisa dipastikan kita akan pikun!! Mau emank muda-muda tapi pikun>??? hihihi

4. Relaksasi
Belajarlah untuk rileks, karena berdasarkan penelitian yang dilakukan di Inggris, kecemasan bisa membuat wajah nampak menua dalam hitungan bulan. Tapi dengan belajar rileks dan mengelola stres dengan baik, wajah bisa nampak kembali muda.  Salah satu cara y7ang di tempuh untuk relaksasi dengan memutar lagu instrumen dan dengarkan dengan bijak.

Bagi umat budha dan hindu bisa melakukan meditasi. Sedang umat islam dengan sholat yang jiwa dan pikiran hanya kepada Allah SWT saja.

Pikiran dan afirmasi yang positif akan meningkatkan energi dan membawa hal-hal yang positif dalam kehidupan. Sedangkan pikiran-pikiran dan afirmasi negatif cenderung melelahkan dan berpotensi menimbulkan kegagalan. Berpikir negatif malah akan membuat anda cemas dan terlalu khawatir. Jika terlalu khawatir maka anda di pastikan akan mudah was-was dan tidak rileks. Membuat tubuh dan saraf menjadi tegang.

6. Melakukan check up kesehatan
Ibarat mobil, tubuh manusia juga memerlukan perhatian dan perawatan yang baik agar setiap orang bisa terus bekerja dengan baik. Biarpun saat ini Anda merasa sehat, pemeriksaan kesehatan yang dilakukan secara teratur tetap dilakukan. Dengan begitu, jika suatu saat timbul penyakit, walaupun masih dalam tahap gejala awal, bisa langsung terdeteksi sehingga penanganannya juga lebih cepat dan mudah.
Jangan malu untuk bertanya. Saat ini memang banyak penyakit yang belum diketahui obatnya. Cegah lebih baik dari mengobati.

7. Menjalani kehidupan yang aktif
Anda harus tetap sibuk meski sudah tidak lagi muda. Kehidupan yang aktif tidak hanya membuat Anda sehat secara fisik, tetapi juga membuat memori Anda tetap bekerja dengan baik. Kreatiflah dengan hidup Anda, ingat kembali segala minat dan impian yang dulu tidak sempat dilakukan selagi muda, apakah belajar melukis atau bermain piano?

8. Kehidupan sosial yang menyenangkan
Berbahagialah Anda yang dikelilingi oleh teman-teman yang bisa dipercaya dan menjadi tempat berbagi. Karena menurut Judith Wills dalam bukunya Take Off Years in 10 Weeks, hal itu juga membantu Anda untuk tetap muda. Persahabatan itu meringankan pikiran, menentramkan, meremajakan, dan membangkitkan semangat. Pendeknya memberikan hal-hal yang kita butuhkan untuk merasa
nyaman dengan diri sendiri, Teman yang dimaksud bisa saja terdiri dari tetangga, teman kerja, anggota keluarga, hingga sahabat pena.

Sebelum mulai, ada baiknya memperhatikan tubuh Anda secara keseluruhan. Apakah berat badan Anda masih ideal? Jika tidak, usahakan untuk mencapai berat badan ideal dengan cara yang alami. Penampilan adalah yang nomor satu. Kenapa?? Karena saat bertemu orang yang pertama adalah yang di nilai penampilan orang itu!!

Ya mungkin cuman ini Tips Untuk Awet Muda dari blog ini.  Hehehe jika ingin tahu yang lain silahkan klik DI SINI.

Terima kasih lo bagi temen yang mampir ke Tips Untuk Awet Muda ini, ><
Ingat loo... jangan nglakuin hal yang di atas tadi setengah setengah. Karena hidup tak membutuhkan orang yang setengah-setengah!! J
Wasssalamu’alaikum...
Tag : REMAJA
12 Komentar untuk "Tips Untuk Awet Muda"

cocok nih caranya, tapi cara yg paling ampuh menurut saya yaitu olahraga.

semua itu tergantung ama individunya...

sama tergantung nasib
klw punya tampang baby face, yah keliatan muda trus,,,seperti akyuuu :P

terimakasih infonya..
saya tipe orang yang tidur malam...

olah raga dan merawat tubuh itu yang paling penting.

baru tau nih ternyata mengeluarkan racun dalam tubuh juga salah satu untuk awet muda..
terimakasih.

tips yang sangat bagus..
semoga bermanfaat untuk orang banyak.

Detoks memang cara yang paling penting dalam membuat kita untuk awet muda.

Terimakasih banyak atas informasinya..!
salam kenal dan semoga sukses :)
informasi yang sangat bermanfaat.

Komentarlah Dengan Baik dan Benar. Jangan ada SPAM dan beri kritik saran kepada blog ILMU DUNIA DAN AKHIRAT.

Mengingat Semakin Banyak Komentar SPAM maka setiap komentar akan di seleksi. :)

"Barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah berbicara yang baik-baik atau diam." (HR. Bukhari)

>TERIMA KASIH<

ILMU DUNIA DAN AKHIRAT. Powered by Blogger.
Back To Top