Ilmu Dunia dan Akhirat Blog's. Mencari, Memahami dan Menyimpulkan. Ilmu Dunia dan Akhirat.

Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan

Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan

Ilmu Dunia dan Akhirat - Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan akan menjadi kontroversial mengingat di internet marak iklan iklan yang berkaitan dan menyatakan bahwa akan membuat otak menjadi tambah cerdas dan sebagainya. Namun, sebuah studi menyatakan bahwa kemampuan otak untuk menyelesaikan masalah tak akan berkembang jika kita hanya bermain game untuk mengasah otak. Hanya daya ingat yang diperbaiki.

Sebelum kita membaca lebih lanjut mengenai Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan

 Ada beberapa kata penting yang harus kita pahami. Yaitu Kapasitas memori atau working memori capacity (WMC) adalah kemampuan otak mengingat kembali hal yang lampau. Sedangkan fluid intelligence adalah kemampuan beralasan, menyelesaikan masalah, dan menjalin hubungan.


Engle dan timnya (yang melakukan studi) menemukan bahwa permainan asah otak hanya meningkatkan kemampuan memori bukan fluid intelligence. Bukan keduanya. Dimana sebelumnya sebuah studi menyatakan bahwa asah otak bisa meningkatkan kedua hal tersebut.

Dalam studi ini, peneliti menggunakan 55 mahasiswa sebagai responden. Para responden menjalankan 20 hari partisipasi dalam pelatihan kemampuan otak. Setiap kali kemampuan bertambah baik, para responden akan mendapat bayaran.

Partisipan dibagi menjadi 3 grup berdasarkan variasi kesulitan pelatihan. Kelompok pertama berpartisipasi dalam tugas kompleks dengan rentang waktu tertentu. Tugas ini mengukur kemampuan kapasitas memori seseorang.

Kelompok kedua berpartipasi dalam tugas rentang sederhana, yang seketika mengingat letak benda usai ditunjukkan. Sedangkan kelompok ketiga berpartisipasi dalam pencarian tugas visual.

Peneliti juga menguji kemampuan WMC dan fluid intelligence sebelum dan setelah pelatihan 20 hari. Hasilnya, hanya sebagian partisipan di kelompok pertama yang kemampuan WMCnya meningkat dan mampu menyelesaikan tugas. Walaupun WMC meningkat, tapi fluid intelligence responden tetap sama.

Jika permainan ini tidak membuat pintar, lantas apa manfaatnya ?

"Games ini berguna bagi orang yang melakukan beberapa tugas sekaligus, atau cepat beralih ke pekerjaan berikutnya. Misal berbicara di ponsel sambil menyetir, berbicara dengan 2 orang yang berbeda, atau masak sambil mengasuh anak yang menangis," kata peneliti dari Georgia Institute, Tyler Harrison.


Lantas, bagaimana cara untuk meningkatkan fluid intelligence jika Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan ? pecahkan masalah masalah baru dan dengan begitu, kita dengan mudah bisa menyelesaikan masalah yang mudah dengan cepat. Jika masalah yang susah bisa di selesaikan, maka bisa jadi masalah yang mudah akan lebih cepat selesai.

Tentu saja semuanya bertahap, tidak langsung menuju masalah yang tersulit yang membuat kita malah menuju jurang. Mulailah dari hal kecil menuju hal yang besar. Dengan begitu, kita bisa menjadi lebih hebat. Dan membuat hari ini lebih baik dari hari kemarin.



Semoga bermanfaat ya artikel  Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan ini. Oh iya, jangan lupa juga mengerjakan Soal Matematika Kelas X dan Soal Bahasa Indonesia SMA untuk melatih otak kita. Itung itung mengingat masa SMA :D



Tag : Fakta Dunia
3 Komentar untuk "Permainan Asah Otak Tak Perbaiki Kecerdasan"

permainan asak otak ini sangat bagus, untuk mengetahui seberapa mampu otak kita berpikir dan mengetahui tingkat kecerdasan daya ingat otak kita selama ini...

jadi begitu gan... dengan permainan asah otak kita bisa melaukan 2 hal secara bersamaa/menyelesaiakan 2 masalah secara bersamaan. ya walaupun tidak meningkatkan kecedrdasan tapi sangat bermanfaat.

infonya sangat bermanfaat gan.... thanks

Komentarlah Dengan Baik dan Benar. Jangan ada SPAM dan beri kritik saran kepada blog ILMU DUNIA DAN AKHIRAT.

Mengingat Semakin Banyak Komentar SPAM maka setiap komentar akan di seleksi. :)

"Barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah berbicara yang baik-baik atau diam." (HR. Bukhari)

>TERIMA KASIH<

ILMU DUNIA DAN AKHIRAT. Powered by Blogger.
Back To Top